TOPNUSANTARA.com – Seorang pria menjadi bulan-bulanan warga di Jalan Rotan, Perumnas Simalingkar, Kecamatan Pancur Batu, Kabupaten Deli Serdang, setelah mencoba menjual kucing jenis Persia hasil curian, Kamis (5/5/22).
Pelaku berinisial TIM alias Bancet (32) itu sebelumnya mencuri kucing peliharaan milik tetangganya Irwan. Saat kejadian, Irwan sedang tidak di rumah. Dia bersama keluarga sedang bersilaturahmi ke rumah kerabatnya.
Peristiwa ini terkuak saat pelaku berniat menjual kucing hasil curiannya itu kepada Rina, yang juga warga Jalan Rotan. Saat itu, pelaku menawarkan kucing tersebut kepada Rina melalui pesan What’s App seharga Rp 1 juta.
Dalam kesepakatan awal, Rina mengaku tidak mau jika kucing yang akan dia beli hasil curian. Kemudian pelaku mengirimkan foto kucing berjenis Persia itu ke What’s App Rina.
“Setelah melihat foto tersebut, aku tau kalau kucing itu adalah milik Irwan. Tapi ku yakinkan lagi kepada pelaku kalau aku gak mau kucing curian,” ujar Rina, Jumat (6/5/22).
Untuk memastikannya, Rina dan pelaku kemudian janji untuk bertemu. Saat itu, aksi pelaku membawa kucing tersebut dipergoki oleh tetangga korban Alvin, yang kemudian memberitahukan kepada korban.
Sadar aksinya diketahui orang lain, pelaku kemudian berusaha melarikan diri dan sembunyi di parit tak jauh dari rumah korban. Saat ditemukan warga, pelaku sempat dipukuli dan menjadi bulan-bulanan.
Warga seolah melampiaskan kemarahan mengingat gelagat pelaku yang juga pernah terlibat kasus narkoba ini kerap meresahkan warga. Usai dihakimi, pelaku beserta barang bukti diserahkan ke Polsek Pancurbatu.
“Pelaku sedang kita periksa atas dugaan pencurian hewan peliharaan,” ujar Kanit Reskrim Polsek Pancurbatu AKP Amir Sitepu. (r)
Related Posts

Dua Pelaku Pencurian Ditangkap Polsek Medan Timur

Dalam Kurun 2 Bulan, Poldasu Tangkap 149 Penyalahgunaan Narkoba

25 Kali Beraksi, Residivis Curanmor Ini Ditembak Polisi

Hantam Kepala Pakai Batu, Korban Minta Polisi Segera Tangkap Para Pelaku

Kantor Pelindo Belawan di Geledah Kejatisu, Sita Dokumen Korupsi Rp 135 Milliar

No Responses