TOPNUSANTARA.com – Pasca banjir yang melanda Kota Medan beberapa waktu lalu dan mengakibatkan ratusan rumah warga terendam, Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Medan Hasyim SE mengingatkan Pemko Medan agar melakukan pengorekan drainase untuk mengantipasi banjir.
“Lokasi yang rentan terjadi banjir agar segera dievaluasi dan dilakukan perbaikan drainasenya guna saluran air berjalan lancar,” ujarnya, Jumat (4/3/22).
Hasyim juga meminta Dinas PU agar segera memetakan semua lokasi rentan banjir di Kota Medan.
“Sebaiknya segera dilakukan pengorekan drainase menyeluruh dengan mengerahkan alat-alat berat di kawasan yang rentan banjir jika diguyur hujan deras. Sehingga kejadian banjir seperti kemarin bisa diantisipasi dan tidak terulang lagi,” ungkapnya.
Selain itu, Hasyim juga meminta Dinas PU untuk bergerak cepat dan memetakan lokasi-lokasi yang rentan banjir di Kota Medan.
“Seperti di Lingkungan 14 Gang Sari Kelurahan Komat II, Kecamatan Medan Area Jalan Halat, warga di sana kerap banjir jika hujan. Hal itu disebabkan parit melintang di dalam gang dangkal. Dinas PU harus segera melakukan perbaikan,” imbaunya.
Meski begitu, Hasyim juga mengapresiasi Wali Kota Medan Bobby Nasution yang turun langsung mengecek kondisi drainase meski dalam kondisi hujan deras.
“Wali Kota sangat peduli dengan keluhan warga dan turun langsung ke lapangan. OPD harus bisa mengikuti gercep Wali Kota dalam memberikan pelayanan maksimal pada masyarakat,” tandasnya. (r)
Related Posts

Antisipasi Penculikan Anak, DPRD Minta Disdikbud Medan Terbitkan Juknis Penjemputan Siswa

Pansus RPJMD 2025-2029 Harap Pemko Medan Fokuskan Pembangunan di Medan Utara

Tekan Angka Pengangguran, DPRD Minta Pemko Medan Permudah Birokrasi Investasi

DPRD Sumut Minta Pemerintah Cabut Izin THM yang Terindikasi Narkoba

Agustinus Zega Resmi Dilantik Anggota DPRD Sumut

No Responses